Minggu (21/11) Yayasan Nurul Ulum yang terdiri dari LPQ-MDT Nurul Ulum, SMP Nurul Ulum, dan SMK Kartika Nusantara melaksanakan kegiatan rutin selapanan yaitu Pengajian Ahad Legi 5-7 yang mengkaji mengenai hadits-hadits dalam kitab Arba’in Nawawi di SMK Kartika Nusantara.
Kegiatan dimulai dengan pembacaan asroqol dan dzikir bersama, kemudin dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Ust. Rodhi mengenai hadits ke 17 dan 18.
Hadits 17 berisi perintah untuk berbuat ihsan pada segala sesuatu khususnya dalam menyembelih hewan, berbunyi
“Sesungguhnya Allah memerintahkan berbuat baik terhadap segala sesuatu. Jika kalian hendak membunuh, maka bunuhlah dengan cara yang baik. Jika kalian hendak menyembelih, maka sembelihlah dengan cara yang baik. Hendaklah kalian menajamkan pisaunya dan senangkanlah hewan yang akan disembelih.” (HR. Muslim).
Hadits ke 18 berisi tentang taqwa dan akhlak mulia. Dalam hadist ini mengatakan bahwa iringilah hal buruk dengan hal-hal baik. Maka Akan menghapus hal-hal buruk yang telah dilakukan. Berikut bunyi haditsnya,
Abu Dzar Jundub bin Junādah dan Abu ‘Abdirrahman Mu’ādz bin Jabal radhiyallahu anhuma meriwayatkan bahwa Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda, “Bertakwalah kepada Allah di manapun engkau berada. Iringilah keburukan itu dengan kebaikan niscaya kebaikan itu akan menghapus keburukan tersebut. Bergaullah dengan manusia dengan akhlak yang baik.” (HR. Tirmidzi dan beliau berkata, “Hadis ini hasan.” Pada sebagian naskah disebutkan, “Hasan sahih”).
Hadits-hadits dalam kitab Arba’in Nawawi ini mengajarkan kita agar menjadi manusia yang baik dalam berhubungan dengan Allah maupun dengan manusia agar tetap dalam syariat Islam. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan iman dan taqwa bagi seluruh keluarga Yayasan Nurul Ulum.